Selasa, 17 Mei 2011

Chicken Nugget Untuk keluargaq....

Chicken nugget adalah makanan kesukaan anak2ku Azka dan Salwa, jika ada nugget ini mereka sangat lahap untuk makan, terlintas di benak dan pikiranq apa ini bagus jika di komsumsi terus menerus, toh tidak menjaminkan  nugget yg di beli, bebas dari bahan pengawet dan juga tentunya ada kandungan msgnya...

Kenapa g di coba bikin sendiri aja ya,..... hmmm kan sebenernya gampang juga apalagi resepnya sudah di dapat, hayooo qt siap praktekkan !!!!

Ini lho bahan2nya..:
  • 500 gram daging ayam giling
  • 2 butir telur kocok
  • 4-5 roti tawar tanpa kulit
  • 1-2 buah wortel diparut (jika suka)
  • Keju parut (jika suka)
  • Merica bubuk (secukupnya)
  • 100 ml air matang / susu cair (jika suka)
  • Garam (secukupnya)
  • 4 siung bawang putih (dihaluskan)
  • Bawang bombay sesuai selera
  • Gula pasir (sedikit saja)
 Bahan untuk menggoreng :
  • Minyak goreng
  • Tepung panir
  • Telur dikocok
Cara membuat :
  • Campur semua bahan dari mulai ayam sampai dengan gula pasir, aduk sampai rata.
  • Siapkan loyang ukuran 20 cm dan olesi dengan mentega.
  • Tuang adonan ke dalam loyang, ratakan lalu kukus selama ± 20 -30 menit.
  • Setelah masak, dinginkan lalu potong-potong sesuai selera atau dibentuk dengan cetakan agar lebih menarik.
  • Celupkan dalam kocokan telur dan balur dengan tepung panir lalu goreng hingga kecoklatan.
  • Sajikan dan nikmati selagi hangat.

Selamat mencoba.....Jgn lupa sausnya.....

Tidak ada komentar:

Posting Komentar